Photobucket
Boleh dengan sangat jikalau segan copy-paste segala apa yang ada di dalam blog ini, tapi setidaknya tinggalkan komentar dan cantumkan http://noeswantoro.blogspot.com/ ya... ^^
terima kasih... :)

Selasa, 24 Mei 2011

It’s Me, and I’m 20 Years Old Now

iseng-iseng lagi dengan puisi dan kata-kata "alay lebay" (wkwkwkwkwk), sekarang untuk mensyukuri dan menikmati umur 20 ini, terbitlah It’s Me, and I’m 20 Years Old Now


( 20 April 2011)
Beberapa jam lagi menuju umur 20 tahun, sepertinya belum ada yang bisa dibanggakan selama perjalanan 19 tahun usia sebelumnya. Entahlah, seperti jalannya waktu yang secepat asa, seperti kehilangan momentum yang seringkali datang tak terkira. Saya masih belum bisa banyak membanggakan orang tua atas saya hingga tersenyum sangat bahagia.
Menulis catatan ini dengan perasaan yang campur aduk, mungkin jika catatan ini selesai, selesai pula umurku, selesai usiaku, ataukah berlanjut, saya tak pernah tahu. Setidaknya inilah salah satu wujud ungkapan rasa bersyukur pada Sang Kuasa atas segala pemberianNya.
Keadaan setahun silam, terulang kembali, berada jauh dari rumah saat menyambut umur baru datang, perasaan rindu rumah, rindu omelan emak dan senyuman bapak, terjadi lagi. Lucunya, emak dan bapak seringkali baru sadar ketika ulang tahun saya sudah beberapa hari terlewatkan, ya sudahlah, sudah tua mereka itu, maklumlah.
Seperti biasa, sama seperti tahun-tahun sebelumnya, tak ada yang spesial, kecuali hadirnya sesosok perempuan istimewa, yang telah menerima saya yang sangat apa adanya ini sebagai kekasihnya :) . Seorang perempuan yang jatuh hati pada saya, begitu pula saya kepadanya. Lucunya, saya harus menunggu selama 19 tahun untuk bisa mengenal serta menjadi seseorang yang istimewa buat dia.
Ya, semakin banyak kutulis “uneg-uneg”, maka semakin cepat pula detik-detik waktu terus berjalan, seiring dengan itu, maka usia semakin menjelang, hingga datang, jika saya masih punya kesempatan.......

( 21 April 2011 )
Selamat ulang tahun buat saya, Arjanggi Nuswantoro!
Ucapan ulang tahun lewat telepon pertama dari yang istimewa, AVIFA FEBRIANA dan sms pertama dari adik tersayang, NANUNG SUPRAYOGI, terima kasih untuk semuanya......
Spesial untuk kali ini, EMAK dan BAPAK ingat dan mengucapkan selamat ulang tahun tepat pada harinya ke saya, meskipun itu cuma melalui SMS.....tak apalah buat saya........ :)
Tentunya sangat bahagia diberi kesempatan mencicipi usia ini, usia yang berubah total nilainya, usia yang diizinkan oleh Sang Esa, Allah SWT......
Tambah tua saja saya ini, sudah 20 tahun, sudah usia kepala 2, sudah waktunya memperbaiki apa yang salah, menambah apa yang baik, mengurangi apa yang buruk. Belajar dari pengalaman, belajar ilmu hidup, belajar memahami manusia dan Tuhan. Umur semakin bertambah, sisa waktu di dunia semakin berkurang. Tambah saja kebijaksanaan, tambah pula kedewasaan, merubak pola pikir yang tidak pantas, menjadi manusia yang memang manusia. Syukur sebanyak-banyaknya kepada pemilik saya, kepada Maha Pencipta, Maha Berkehendak, Maha Esa yang memberi segala pujaan dan cobaan. Semoga barokah, semoga berkah, semoga bermanfaat bagi semua.
Sebagaimana umumnya manusia, semoga sisa hidup ini semakin bermanfaat, seringkali apa yang sia-sia, semoga menjadi berguna. Berharap dan berusaha, menjadi awal semangat di usia baru ini. Diawali niat baik, semoga berakhir baik pula.
Untuk..........................................
To EMAK & BAPAK, serta ADIK tersayang:
Tak akan mungkin saya capai hari ini tanpa mereka. Ketulusan doa mereka, semangat mereka, tetes peluh dan harapan mereka menyertai perjalanan saya. Meskipun tak akan kuungkapkan seluruh perasaan saya kepada mereka, betapa sayang dan hormat saya angkat untuk Emak, untuk Bapak. Cukup selembar gambar menemani saya dalam senyap kamar perantauan, cukup wajah mereka yang menjadi pengingat saya. Semoga saja penat dan keringat terbalaskan, saya akan membanggakan EMAK, membanggakan BAPAK. Semoga Sang Kuasa menyayangi mereka melebihi saya. Ya Allah, panjangkan saja umur mereka, lebihkan rezeki dan kesabarannya, dan angkatlah derajat mereka ke titik tertinggi manusia ciptaanMu ya Tuhan, amin.
Kata Bapak yang selalu saya ingat.....”bapak ngomong koyok ngene iki ora amergo nesu, ora mergo emosi, tapi mergo eman awakmu le, ben awakmu ora rugi pas wayah tuo mbesuk” (bapak bicara seperti ini bukan karena marah, atau emosi, tapi karena sayang ke kamu nak, biar tidak rugi di masa tua nanti)
Kata Ibu yang sering terdengar....”sing ati-ati yo nang kono, dijogo awake, dieman-eman awake, mugo-mugo sukses...” ( yang hati-hati ya disana, dijaga badannya, disayang badannya, semoga sukses)
SMS istimewa, dari adik, yang tentunya menjadi tambahan semangat....”Mas, met ulang tahun ya, mogo2 panjang umur, tmbah pinter, dll.. Wish you all the best...”
Bismillah, semoga Allah meridhoi langkah selanjutnya, bahagiakan orang tua, untuk bahagia dunia akhirat, semangat!

To AVIFA FEBRIANA:
Terima kasih dariku untukmu peri kecil, puisi hidupku, pencukup hati, pipi tembem, Avifa Febriana, atas semua pengertian dan seluruh perasaan kamu kepadaku. Di usia yang seperlima abad ini, kamu bersedia menemani langkahku yang selanjutnya, semoga saya semakin memahami kamu, menjadi yang terbaik bagimu, setidaknya menjadi lebih baik meskipun saya bukanlah manusia terbaik di kehidupan ini.
Hadiah yang istimewa saya dapatkan dari kamu, dan saya tidak pernah memikirkan se-istimewa kadomu itu. Memang, beberapa hari terakhir saya mengacuhkanmu, maaf ya gendut sayang, sesungguhnya diamku itu bukan karenamu, tapi karena keadaanku. Terima kasih masih peduli kepadaku dan selalu mencari tahu sebab kegundahanku. Semoga semakin erat hubungan kita, dan semakin dewasa, bijaksana saya terhadap perihal kehidupan.
Bumbu indah dalam pedas manis hidup, dan kamu mengukir salah satunya, hingga menjadi kenangan yang patut dibanggakan. Semua akan berjalan baik-baik saja, Insyaallah.
Kamulah yang pertama mengucapkannya, rela bangun tengah malam untuk sekedar berkata “selamat ulang tahun” kepada saya, terima kasih sayang... :)
To : enjisipit
............SELAMAT ULANG TAHUN................
Semoga umur 20 ini membawa berkah. Semoga menjadi Arjanggi yg lebih baik lagi dr yg sblmnya, dimudahkan kuliahnya, rezekinya, mkn dewasa pikiran & tindak tanduknya, mnjd imam yg sholeh, bahagia bersama orang tua & sekelilingnya....
Sekali lagi, heppi milad, SIPITKUSAYANG
Semoga kebaikan menjadi sahabat terbaik kita, untuk kini dan sampai usia berakhir nanti.....

Terima kasih untuk semuanya, teman, kawan, sahabat hingga lawan, dunia yang mau menerima, manusia yang mau mengenal saya, terlebih meluangkan waktu untuk berujar “Selamat Ulang Tahun” ke Arjanggi Nuswantoro......
Saya tidak akan egois kok, semoga Allah senantiasa menyayangi kita, memberi hal terbaik kepada kita, segala yang indah dan barokah, menjadi manusia yang bermanfaat selamanya, Insyaallah...... :)
HEAVY BIRTHDAY!!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar